Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Hansi Flick, justru merasa tidak puas akan performa anak asuhnya ketika El Barca memenangi laga derbi kontra Espanyol.
Barcelona masih belum terbendung di Liga Spanyol 2024-2025.
Setelah menuai kemenangan telak 4-0 atas Real Madrid di El Clasico, gantian Espanyol yang digasak Barcelona.
Dalam laga bertajuk Derbi Catalunya, El Barca sukses mencukur tetangganya dengan skor 3-1 di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Minggu (3/11/2024) malam WIB.
Unggul penguasaan bola sebesar 78 persen berbanding 22 persen, Barcelona langsung tancap gas saat laga belum genap 15 menit.
Dani Olmo membuka keunggulan timnya pada menit ke-12.
Memanfaatkan umpan Lamine Yamal, Olmo berhasil mengonversinya menjadi gol untuk menaklukkan kiper Espanyol, Joan Garcia.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - 2 Laga Ditunda, Barcelona Perkasa di Puncak
Barcelona semakin di atas angin karena Raphinha memperbesar keunggulan tim menjadi 2-0 pada menit ke-23.
Gantian Marc Casado yang menjadi arsitek bagi gol kedua Barcelona.