Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United yang Sekarang Paling Buruk dalam 38 Tahun, Roy Keane sampai Tak Sudi Main dengan Bruno Fernandes dkk

By Beri Bagja - Senin, 4 November 2024 | 05:45 WIB
Para pemain Man United merayakan gol Bruno Fernandes saat hadapi Leicester City pada duel Piala Liga Inggris di Old Trafford (30/10/2024). (DARREN STAPLES/AFP)

BOLASPORT.COM - Man United kembali mencatat rekor buruk di Liga Inggris, mantan kapten mereka sampai tak sudi jika harus bermain dengan Bruno Fernandes dkk.

Rekor buruk yang dimaksud ialah raihan poin terendah Man United dalam 10 partai perdana di Liga Inggris.

Hasil seri dengan Chelsea, Minggu (3/11/2024), hanya meningkatkan perolehan angka Setan Merah sebutir saja.

United kini mengantongi 12 poin di peringkat ke-13 klasemen setelah menjalani 10 pertandingan.

Opta mencatat bahwa Man United musim ini mengalami start terburuk nyaris dalam empat dekade kalau patokannya raihan angka di 10 laga awal Liga Inggris.

Terakhir kali koleksi poin United lebih rendah dari sekarang adalah pada awal musim 1986-1987.

Momen itu terjadi sebelum Sir Alex Ferguson memulai eranya di Old Trafford pada November 1986.

Masih ditangani Ron Atkinson, United mengemas 8 poin saja dalam 10 partai perdana.

Bryan Robson dkk hanya membukukan 2 kemenangan, 2 seri, dan 6 kalah.

Dengan raihan seminim itu, United terjerembap ke peringkat 20 dari 22 peserta Liga Utama Inggris zaman tersebut.