Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hokky Caraka Pastikan Hubungannya dengan Sananta Baik-baik Saja, Siap Bersaing di Timnas Indonesia

By Arif Setiawan - Senin, 4 November 2024 | 09:45 WIB
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023). (INSTAGRAM PSS SLEMAN)

BOLASPORT.COM - Hokky Caraka mengaku siap bersaing dengan Ramadhan Sananta untuk merebutkan tempat utama di timnas Indonesia.

Seperti yang diketahui, kedua pemain tersebut baru saja mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia sendiri memiliki jadwal bertanding dua kali pada bulan November 2024.

Rinciannya yakni melawan Jepang (15/11) dan Arab Saudi (19/11).

Semua pertandingan nantinya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Ini merupakan laga lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Menariknya, Hokky Caraka baru saja merampungkan duel dengan Ramadhan Sananta di lapangan.

Keduanya saling bertemu pada laga lanjutan Liga 1 2024-2025.

Tepatnya yakni ketika Persis Solo berjumpa PSS Sleman di Stadion Manahan, Surakarta, Minggu (3/11/2024).

Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Skuad Timnas Indonesia Bukan yang Terkuat di ASEAN Cup 2024, tetapi Pede Tembus Final