Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Malang Dimas Drajad - Diamuk Bojan Hodak, Kena Denda AFC, Cedera dan Dicoret Shin Tae-yong

By Arif Setiawan - Senin, 4 November 2024 | 11:15 WIB
Penyerang timnas Indonesia, Dimas Drajad, dipastikan absen lawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nasib malang kini harus dihadapi Dimas Drajad. Terbaru sang pemain tak dipanggil timnas Indonesia.

Semua berawal pada Kamis (24/10/2024).

Kala itu, Dimas Drajad memperkuat Persib melawan Lion City Sailors di ajang AFC Champion League Two (ACL 2) 2024-2025.

Dimas Drajad tak bisa merampungkan pertandingan karena mendapat kartu merah pada menit ke-51.

Pemain berposisi sebagai penyerang itu diusir wasit setelah dengan sengaja menanduk pemain lawan.

Kelakuan Dimas Drajad tersebut sempat membuat pelatih Persib, Bojan Hodak kecewa.

Bojan Hodak geram karena seharusnya Dimas Drajad tak membuat kesalahan yang merugikan tim.

Terlebih Dimas Drajad merupakan pemain timnas Indonesia yang memiliki banyak pengalaman.

Terkait hasil, Persib ditahan Lion City Sailors dengan skor 1-1.

Baca Juga: Hokky Caraka Ingin Rasakan Kekuatan 2 Pemain Jepang di Premier League, Dipanggil Timnas Indonesia Lagi Jadi Ajang Belajar