Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Carlo Ancelotti mulai geram karena satu kekurangan Kylian Mbappe yang membuat Real Madrid kalah bersaing dengan Barcelona di Liga Spanyol.
Kylian Mbappe mendapatkan sorotan banyak media setelah memutuskan bergabung dengan Real Madrid.
Dia pindah ke Real Madrid usai menyelesaikan kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG).
Kedatangan Mbappe jelas ditunggu oleh para pendukung Los Blancos yang sudah mengidam-idamkannya sejak lama.
Kapten Timnas Prancis itu diharapkan mampu menambah daya gedor Real Madrid pada musim 2024-2025.
Akan tetapi, performa Mbappe terus mendapatkan kritikan pedas.
Hal itu tidak lepas dari kegagalan Mbappe dalam beberapa laga pertamanya di Liga Spanyol.
Baca Juga: Kylian Mbappe Jadi Penyerang Tengah di Real Madrid karena Bukan Winger Terbaik di Dunia
Sebelumnya, Mbappe sempat dipuji habis-habisan saat langsung mencetak gol dalam laga debutnya untuk Real Madrid di ajang Piala Super Eropa.
Namun, dia kemudian melempem di 3 laga awal Liga Spanyol dengan catatan nirgol dan tanpa assist.
Akhirnya Mbappe sukses mencetak dua gol untuk Real Madrid dalam laga jornada 4 Liga Spanyol melawan Real Betis di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (1/9/2024).
Akan tetapi, awal kehidupan Mbappe sebagai bintang baru Los Blancos tampaknya memang tidak berjalan mulus.
Sejauh ini, jebolan akademi AS Monaco itu telah bermain sebanyak 14 kali untuk Real Madrid di berbagai kompetisi.
Dari 14 laga, Mbappe baru mencetak 8 gol dan 2 assist untuk Real Madrid.
Catatan tersebut jelas jauh dari harapan para pendukung Real Madrid yang berekspektasi tinggi kepadanya.
Performa Mbappe rupanya mulai membuat pelatih Los Blancos, Carlo Ancelotti, geram.
Ancelotti menyoroti laga El Clasico saat Real Madrid bermain melawan Barcelona.
Dalam pertandingan tersebut, Real Madrid secara mengejutkan kalah telak dengan skor 0-4 dari Barcelona.
Ancelotti pun membahas mengenai performa Mbappe yang sempat terperangkap offside sebanyak delapan kali.
Menurutnya, eks winger PSG itu memang terkena jebakan garis pertahanan tinggi dari El Barca.
Akan tetapi, Ancelotti menyoroti kemampuan finishing Mbappe yang dinilai kurang.
"Kami tahu bahwa mereka bermain dengan garis tinggi, dan kami tidak bisa memanfaatkannya," ucap Ancelotti.
Baca Juga: Ruang Ganti Real Madrid Memanas, Sejumlah Pemain Mulai Jengkel dengan Mbappe karena Malas Bertahan
"Terkadang (Mbappe) terjebak offside, tetapi ia memiliki tiga atau empat peluang untuk mencetak gol dan membutuhkan sentuhan akhir yang lebih baik," imbuhnya.
Saat ini, Real Madrid kalah bersaing dengan Barcelona di Liga Spanyol 2024-2025.
Real Madrid hanya berada di posisi kedua klasemen sementara LALIGA dengan raihan 24 poin dari 11 pertandingan.
Tim asuhan Carlo Ancelotti itu tertinggal 9 poin dari Barcelona yang ada di puncak dengan koleksi 33 poin dari 12 laga.