Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Kembali Menghilang dari Daftar Skuad Timnas Prancis, Didier Deschamps Beberkan Alasannya

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 7 November 2024 | 23:40 WIB
Kylian Mbappe kembali absen membela Timnas Prancis setelah namanya tak tercantum dalam daftar skuad untuk dua laga bulan ini. (AFP)

BOLASPORT.COM - Kylian Mbappe kembali absen membela Timnas Prancis setelah namanya tak tercantum dalam daftar skuad untuk dua laga bulan ini.

Kylian Mbappe lagi-lagi absen dari Timnas Prancis.

Mbappe tak ambil bagian untuk agenda jeda internasional bulan November.

Bulan ini, Prancis dijadwalkan melakoni dua pertandingan UEFA Nations League 2024-2025 melawan Israel dan Italia.

Les Bleus akan lebih dulu menjamu Israel di Stade de France pada 15 November.

Tiga hari berselang, Prancis akan bertamu ke markas Gli Azzurri di San Siro.

Ini menjadi kali kedua secara beruntun penyerang berusia 25 tahun itu absen dari tugas negara.

Bulan lalu, Mbappe juga menghilang dari skuad asuhan Didier Deschamps.

Dia absen karena baru pulih dari cedera paha yang dideritanya.

Baca Juga: Link Live Streaming Nice Vs FC Twente - Tanpa Bek Timnas Indonesia, The Tukkers Punya Misi Sulit Raih Kemenangan Pertama

Sementara untuk periode ini, Mbappe tak diikutsertakan karena keputusan pribadi Deschamps.

Hal itu disampaikan secara langsung oleh Deschamps.

"Saya sudah bertukar pikiran dengannya dan saya paham bahwa ini adalah keputusan terbaik," ucap Deschamps seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Saya bisa memberi tahu Anda dua hal: pertama, bahwa Mbappe ingin datang dan, kedua, itu tidak ada hubungannya dengan apa pun di luar lapangan (mengacu pada penyelidikan kasus dugaan pemerkosaan di Swedia)."

"Ada praduga tak bersalah," tuturnya menambahkan.

Mbappe seolah kehilangan sentuhan terbaiknya dalam beberapa laga terakhir bersama Real Madrid.

Dia hanya mencetak satu gol dalam enam pertadingan terakhirnya.

Sejauh ini Mbappe telah mencetak 8 gol dari 15 penampilan di lintas kompetisi.

Performa buruk tersebut mungkin menjadi salah satu pertimbangan Deschamps tak membawa Mbappe.

Baca Juga: Link Live Streaming Man United Vs PAOK - Waktunya Setan Merah Raih Tiga Poin Pertama di Liga Europa bersama Van Nistelrooy

Berikut daftar skuad Prancis untuk dua laga UEFA Nations League bulan ini:

Kiper

Lucas Chevalier (Lille), Mike Maignan (AC Milan), Brice Samba (Lens)

Bek

Jonathan Clauss (Nice), Lucas Digne (Aston Villa), Wesley Fofana (Chelsea), Theo Hernandez (AC Milan), Ibrahima Konate (Liverpool), Jules Kounde (Barcelona), William Saliba (Arsenal), Dayot Upamecano (Bayern Muenchen)

Gelandang

Eduardo Camavinga (Real Madrid), Matteo Guendouzi (Lazio Rome), N’Golo Kante (Al-Ittihad), Manu Kone (Roma), Adrien Rabiot (Marseille), Warren Zaïre-Emery (PSG).

Penyerang

Bradley Barcola (PSG), Ousmane Dembele (PSG), Randal Kolo Muani (PSG), Christopher Nkunku (Chelsea), Michael Olise (Bayern Muenchen) Marcus Thuram (Inter Milan)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P