Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Jepang Yuto Nagamoto bertekad mengalahkan timnas Indonesia, ia merupakan pemain Inter Milan saat era Erick Thohir menjabat sebagai Presiden klub.
Yuto Nagamoto terpilih kembali untuk memperkuat tim nasional Jepang.
Ia masuk dalam 27 pemain Jepang yang dipilih pelatih Hajime Moriyasu untuk melawan timnas Indonesia dan China.
Yuto Nagamoto terakhir masuk skuad Jepang pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat melawan Korea Utara pada Maret 2024.
Akan tetapi, bek kiri 38 tahun itu hanya duduk di bangku cadangan.
Ia telah memiliki 142 caps bersama Jepang.
"Saya sangat tersanjung terpilih untuk tim nasional lagi," kata Yuto Nagamoto.
Ia bertekad untuk memenangi pertandingan melawan Timnas Indonesia dan China.
"Babak kualifikasi final akan sulit, jadi kami perlu fokus pada pertandingan di depan kami dan hanya mimikirkan kemenangan, mulai dari Latihan," kata Yuto Nagamoto, dikutip dari Nikkan Sports.
"Terpilih bukanlah akhir, jadi saya akan melakukan yang terbaik untuk melangkah ke lapangan dan berjuang untuk berkontribusi pada kemenangan," ujarnya.
Jepang akan bertandang ke markas timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
Setelah itu, Jepang bertandang ke China pada 19 November 2024.
Yuto Nagamoto saat ini memperkuat klub FC Tokyo.
Baca Juga: Dicomeback Persib secara Dramatis, Pelatih Lion City Sailors: Sangat Kejam, Sulit Diterima!
Sebelum menatap laga melawan timnas Indonesia, ia akan focus ke klub.
"Saya akan mengerahkan segenap kemampuan saya dalam latihan agar kami dapat memenangkan pertandingan melawan FC Machida Zelvia akhir pekan ini," ujarnya.
"Saya ingin mendapatkan energi positif dari kemenangan dalam pertandingan melawan Machida dan menggunakannya untuk kegiatan tim nasional.
"Klub, para penggemar, dan pendukung akan bersatu dan mari kita menang melawan Machida."