Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bulan ini Timnas Belanda bisa mulai menyaksikan kombo dahsyat di lini tengah mereka dalam wujud Tijjani Reijnders dan Frenkie de Jong.
Belanda akan menghadapi dua pertandingan dalam lanjutan laga Grup 3 UEFA Nations League A 2024-2025.
Hongaria pada 16 November dan Bosnia-Herzegovina pada 19 November akan menjadi lawan-lawan Oranje, yang oleh netizen Indonesia dijuluki Timnas Pusat.
Tim Oranye disebut sebagai Timnas Pusat karena banyaknya pemain keturunan Belanda yang kini membela Timnas Indonesia.
Pelatih Ronald Koeman sudah memanggil skuad terbaru Timnas Pusat pada Jumat (8/11/2024).
Satu nama yang menonjol adalah kembalinya Frenkie de Jong ke dalam skuad.
Gelandang Barcelona ini sudah lama absen karena mengalami cedera pergelangan kaki.
De Jong terakhir kali bermain untuk Timnas Belanda saat berhadapan dengan Irlandia pada 11 September 2023.
Sebelum absen, De Jong adalah pilihan utama di lini tengah Belanda.
Selama De Jong menghilang, Koeman punya gacoan baru.
Dia adalah gelandang berdarah Maluku yang memperkuat klub AC Milan, Tijjani Reijnders.
Akhir-akhir ini, Reijnders sedang mendapatkan sorotan karena performanya yang on-fire di klub.
Terakhir, kakak dari gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, ini tampil hebat membawa AC Milan saat mengalahkan Real Madrid 3-1 di Santiago Bernabeu dalam laga Liga Champions (5/11/2024).
Timnas Belanda kini bisa mulai menyaksikan kombo Reijnders-De Jong menjadi andalan di jantung permainan.
Keduanya pernah bermain bersama 2 kali tetapi hanya sebentar.
Reijnders melakukan debutnya untuk Timnas Pusat dalam laga melawan Yunani di Kualifikasi EURO 2024, 7 September 2023.
Dia baru dimasukkan pada menit ke-65.
De Jong menjadi starter pada pertandingan itu dan ditarik keluar pada menit ke-77.
Reijnders dan De Jong jadi hanya sempat bermain bersama selama 12 menit.
Berikutnya dalam laga kontra Irlandia, yang menjadi penampilan terakhir De Jong sebelum cedera, Reijnders kembali memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Dia baru masuk pada pergantian babak.
Reijnders-De Jong saat itu bermain bareng selama 45 menit.
Reijnders sendiri baru mulai menjadi starter buat Timnas Belanda dalam laga melawan Prancis pada 13 Oktober 2023.
Kali ini ada peluang Timnas Belanda akan memainkan Reijnders dan De Jong bersama-sama dalam starting XI untuk pertama kalinya.
Kombo Tijjani Reijnders dan Frenkie de Jong sangat menjanjikan sebagai mesin di lini tengah Oranje.
Keduanya sama-sama punya persentase operan sukses di atas 90%.
Dengan Reijnders-De Jong bermain bersama, boleh jadi Timnas Belanda akan memegang penguasaan bola secara sangat dominan.
Skuad Timnas Belanda
Kiper: Bart Verbruggen (Brighton & Hove Albion), Mark Flekken (Brentford), Nick Olij (Sparta Rotterdam)
Bek: Virgil van Dijk (Liverpool), Denzel Dumfries (Inter Milan), Matthijs de Ligt (Manchester United), Stefan de Vrij (Inter Milan), Jeremie Frimpong (Bayer Leverkusen), Jorrel Hato (Ajax), Jan Paul van Hecke (Brighton & Hove Albion), Devyne Rensch (Ajax), Jurrien Timber (Arsenal)
Gelandang: Frenkie de Jong (Barcelona), Teun Koopmeiners (Juventus), Tijjani Reijnders (AC Milan), Ryan Gravenberch (Liverpool), Mats Wieffer (Brighton & Hove Albion), Quinten Timber (Feyenoord)
Penyerang: Cody Gakpo (Liverpool), Justin Kluivert (Bournemouth), Wout Weghorst (Ajax), Joshua Zirkzee (Manchester United), Brian Brobbey (Ajax), Noa Lang (PSV), Donyell Malen (Borussia Dortmund)