Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick langsung angkat bicara soal persiapan dirinya lawan Jepang dan Arab Saudi.
Rafael Struick jadi pendatang baru di skuad Brisbane Roar pada awal musim ini.
Berstatus sebagai pendatang baru di Liga Australia, Rafael Struick sudah mencetak satu gol untuk tim yang berbasis di Kota Brisbane tersebut.
Performanya di Liga Australia sudah cukup membuat Shin Tae-yong kepincut.
Penyerang 21 tahun tersebut kembali dipanggil ke Timnas Indonesia saat menghadapi Jepang dan Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Laga tersebut bakal digelar pada 15 dan 19 November 2024.
Penyerang ADO Den Haag tersebut masih kecewa dengan hasil di dua laga sebelumnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat itu, Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan atas Bahrain (2-2) dan China (1-2) pada Oktober 2024 lalu.
Baca Juga: Bojan Hodak Berharap PT LIB Beri Kelonggaran Usai Tiga Pemain Persib Dipanggil ke Timnas Indonesia
Tentu, hal tersebut membuatnya sangat kecewa dan kesal atas hasil kurang memuaskan untuk Skuad Garuda.