Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal MotoGP Barcelona 2024 - Martin Bisa Kunci Gelar Mulai Sabtu, Nasib Bagnaia Tergantung Catalunya yang Penuh Tanda Tanya

By Ardhianto Wahyu - Senin, 11 November 2024 | 18:00 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia (kanan), berbincang dengan Jorge Martin dari Prima Pramac Racing setelah sesi kualifikasi MotoGP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Sepang, 2 November 2024. (MOHD RASFAN/AFP)

BOLASPORT.COM - MotoGP 2024 memasuki finale. Persaingan untuk gelar juara dunia akan ditentukan di seri MotoGP Barcelona 2024.

MotoGP Barcelona akan berlangsung pada akhir pekan ini, 15-17 November 2024.

Sirkuit Catalunya di Spanyol menjadi destinasi terakhir dari rangkaian 20 seri balap yang berlangsung pada musim 2024.

Persaingan yang telah berlangsung selama delapan bulan sejak pembukaan di Qatar pada 8 Maret silam akan diakhiri.

Sorotan utama jelas tertuju kepada Jorge Martin (Prima Pramac) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) selaku pembalap yang masih punya peluang untuk menjadi juara dunia.

Martinator menjadi kompetitor yang berada di atas angin karena menghuni puncak klasemen.

Keunggulan 24 poin pun membuat Martin berkesempatan untuk menyegel gelar juara sejak hari Sabtu yang memuat balapan sprint.

Pembalap asal Madrid itu berhak mengukir namanya dalam Tower of Champions jika finis pertama pada balapan sprint.

Baca Juga: MotoGP Barcelona 2024 - Redam Tekanan, Jorge Martin Percaya Diri Tatap Seri Final

Martin juga tetap menyegel trofi lebih cepat jika finis di depan Bagnaia dan tiga besar, atau dua setrip lebih baik untuk posisi 4-9.