Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, meraih hasil manis pada babak pertama Kumamoto Masters Japan 2024.
Gregoria masih belum terbendung untuk melanjutkan langkahnya usai tampil apik pada fase 32 besar Kumamoto Masters Japan 2024, Rabu (13/11/2024).
Tampil di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Gregoria berhasil melewati pemain potensial tuan rumah Tomoka Miyazaki dua gim langsung 21-15, 21-12 dalam 39 menit.
Dengan hasil tersebut, Gregoria melaju ke babak kedua turnamen BWF Super 500 ini.
Tomoka Miyazaki langsung menunjukkan dominasinya sejak awal gim pertama dengan merebut dua poin beruntun dari Gregoria.
Sempat menorehkan satu poin, Gregoria dibuat kewalahan oleh bola-bola yang dilesakkan oleh Miyazaki.
Dengan ketenangan yang dimiliki, Gregoria berhasil mengejar skor dari Miyazaki usai menorehkan tiga poin beruntun.
Tunggal putri peringkat kedelapan dunia tersebut berhasil menikung Miyazaki untuk merebut interval pertama dengan skor 11-7.
Selepas jeda, peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 tersebut masih mampu menjaga keunggulannya meski adanya perlawanan dari Miyazaki.