Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live RCTI

By Metta Rahma Melati - Kamis, 14 November 2024 | 09:15 WIB
Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia bakal melawan Jepang pada putaran ketiga Kualifkasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).

Kick-off pertandingan pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan langsung di RCTI.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa pemainnya dalam keadaan baik.

"Semua pemain baru saja bergabung dan kondisi serta persiapan tim berlangsung baik," kata Shin Tae-yong, dilansir dari laman PSSI.

Shin Tae-yong menilai Jepang memang tim bagus, akan tetapi dirinya meminta pemainnya untuk unggul secara mental.

"Seperti yang kita tahu Jepang adalah tim terbaik di Asia dari peringkat FIFA, yang penting percaya diri dari pemain, baik dari segi fisik, dari mana pun, kita tidak akan kalah secara mental dari mereka," ujarnya.

Baca Juga: Dipanggil Shin Tae-yong, Pemain Persib Ingin Bawa Timnas Indonesia Pecah Telur Juarai ASEAN Cup

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Suasana Pemain Timnas Indonesia saat menjalani latihan jelang lawan Jepang di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2024).

Jepang adalah tim nomor satu di Asia.