Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Jepang bahkan tak menurunkan pemain mereka yang bergelar The Next Lionel Messi saat mencukur Timnas Indonesia.
Sesuai prediksi, Timnas Jepang tak menemui kesulitan untuk menekuk Timnas Indonesia pada matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Jumat (15/11/2024).
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Samurai Biru mencukur anak asuh Shin Tae-yong dengan skor telak 4-0.
Jepang sudah unggul 2-0 di babak pertama lewat gol bunuh diri Justin Hubner (35') dan sepakan Takumi Minamino (40').
Mereka kemudian menambah dua gol lagi melalui Hidemasa Morita (49') dan Yukinari Sugawara (69').
Lebih hebatnya lagi, kemenangan ini diperoleh armada Hajime Moriyasu tanpa perlu menurunkan salah satu pemain andalan mereka, Takefusa Kubo.
Pemain yang dijuluki sebagai Lionel Messi-nya Jepang itu hanya diparkir di bangku cadangan selama 90 menit.
Kubo sedang dalam performa impresif sebelum datang ke Jakarta.
Bersama klubnya, Real Sociedad, Kubo selalu dimainkan dari 13 pertandingan yang sudah dilalui Sociedad di Liga Spanyol musim ini.
Baca Juga: Lionel Messi Sudah Sukses di AS, Saatnya Inter Miami Boyong Cristiano Ronaldo ke MLS