Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gol salto Cristiano Ronaldo mewarnai pesta gol Timnas Portugal atas Timnas Polandia. Sementara itu, Timnas Spanyol nyaris gagal menang atas Timnas Denmark.
Matchday kelima UEFA Nations League 2024-2025 kembali digelar digelar pada Jumat (15/11/2024) waktu setempat, dengan menyuguhkan sembilan pertandingan.
Dari 9 laga tersebut, dua di antaranya menyajikan duel tim raksasa Eropa.
Ada Portugal vs Polandia dan Denmark vs Spanyol.
Dimulai dari duel Portugal melawan Polandia yang berasal dari Liga A Grup 1.
Dalam pertandingan kali ini, Selecao das Quinas tampil sebagai tuan rumah dengan menjamu Polandia di Estadio do Dragao.
Hasilnya, Portugal menang telak 5-1 atas Si Putih-Merah.
Cristiano Ronaldo menjadi bintang kemenangan timnya dengan torehan dua gol dan satu assist.
Gol pertama Ronaldo tercipta pada menit ke-72 via tendangan penalti.
Sementara gol keduanya dicetak dengan cara yang luar biasa pada menit ke-87.
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Dani Olmo Cosplay Lionel Messi, Spanyol Hajar Denmark
Disodori Vitinha umpan lambung di tiang jauh, CR7 kemudian melepaskan tembakan salto spektakuler untuk mengoyak jala gawang lawan.
Adapun satu assist Ronaldo tercipta untuk gol Pedro Neto pada menit ke-83.
Dua gol Portugal lainnya dicetak oleh Rafael Leao (59') dan Bruno Fernandes (80').
Di sisi lain, Polandia hanya bisa membalas sekali lewat Dominik Marczuk (88').
Beralih ke Liga A Grup 4, Timnas Spanyol menyambangi markas Timnas Denmark di Stadion Parken.
Spanyol yang tampil mendominasi sejak menit awal berhasil mencuri dua gol lebih dulu melalui Mikel Oyarzabal (15') dan Ayoze Perez (58').
Denmark sempat memperkecil skor pada menit ke-83 lewat Gustav Isaksen dengan memanfaatkan blunder David Raya di dalam sarangnya.
Raya tak sigap ketika disodori back-pass David Ruiz sehingga bola dapat direbut Isaksen.
Setelah gol itu, Denmark sempat mendapat sejumlah peluang matang.
Namun, beruntung bagi Spanyol, tak ada satu pun yang berbuah gol tambahan buat tuan rumah.
Baca Juga: Hajar Timnas Indonesia 4-0, Jepang Bahkan Belum Mainkan Lionel Messi-nya
Berikut ini hasil lengkap matchday kelima UEFA Nations League 2024-2025 hingga Jumat (15/11/2024) waktu setempat, yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:
Liga A Grup 1
Skotlandia 1-0 Kroasia (John McGinn 86')
Portugal 5-1 Polandia (Rafael Leao 59', Cristiano Ronaldo 72'-pen, 87', Bruno Fernandes 80', Pedro Neto 83'; Dominik Marczuk 88')
Liga A Grup 2
Prancis 0-0 Israel
Belgia 0-1 Italia (Sandro Tonali 11')
Liga A Grup 4
Denmark 1-2 Spanyol (Gustav Isaksen 84'; Mikel Oyarzabal 15', Ayoze Prez 58')
Swiss 1-1 Serbia (Zeki Amdouni 78'; Aleksa Terzic 88')
Liga B Grup 2
Yunani 0-3 Inggris (Ollie Watkins 7', Odysseas Vlachodimos 77'-bd, Curtis Jones 83')
Irlandia 1-0 Finlandia (45-Evan Ferguson 45')
Liga B Grup 3
Kazakhtan 0-2 Austria (Christoph Baumgartner 15', Michael Gregoritsch 25')
Slovenia 1-4 Norwegia Benjamin Sesko 21'-pen; Antonio Nusa 4', 59'; Erling Haaland 45', Jens Petter Hauge 82')
Liga C Grup 2
Siprus 2-1 Lituania (Grigoris Kastanos 18', Marinos Tzionis 63'; Gvidas Gineltis 47')
Rumania 0-0 Kosovo
Liga C Grup 3
Luksemburg 0-1 Bulgaria (Andrian Kraev 23')
Irlandia Utara 2-0 Belarus (Daniel Ballard 50', Dino Charles 63'-pen)
Liga C Grup 4
Armenia 0-1 Foroe Island (Viljormur Davidsen 33'-pen)
Makedonia Utara 1-0 Latvia (Nikola Serafimov 57')
Liga D Grup 1
San Marino 1-1 Gibraltar (Nicola Nanni 90+1'; Liam Walker 11'-pen