Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah kalah melawan Jepang, timnas Indonesia bakal menghadapi Arab Saudi di matchday keenam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia menelan kekalahan cukup telak dengan skor 0-4 dari Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
Empat gol Jepang dicetak oleh gol bunuh diri Justin HUbner (35'), Takumi Minamino (40'), Hidemasa Morita (49'), dan Yukinari Sugawara (69').
Dengan hasil ini, timnas Indonesia berada di posisi juru kunci dengan tiga poin.
Akan tetapi kekalahan melawan Jepang bukan menjadi momen untuk menyerah.
Baca Juga: Reaksi Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick soal Ole Romeny yang Berpeluang Dinaturalisasi
"Ini bukan waktunya untuk menyerah meski kami kalah 0-4," ujar Shin Tae-yong saat ditemui awak media di SUGBK, Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
"Tetapi Kami sudah sampai sejauh ini. Kami telah mengalami banyak kemajuan," tutur Shin.
"Penggemar datang untuk melihat kami bermain sepak bola," ujarnya.
Timnas Indonesia masih memiliki pertandingan tersisa.
Terdekat timnas Indonesia bakal melawan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Selasa (19/11/2024).
Baca Juga: Komentar Kevin Diks Usai Jalani Debut Tak Mulus Bareng Timnas Indonesia
Arab Saudi datang ke Jakarta dengan bekal satu poin hasil bermain imbang melawan Australia di Melbourne pada Kamis (14/11/2024).
Tim besutan Herve Renard itu saat ini berada di posisi ketiga klasemen dengan 6 poin.
Pertandingan itu akan digelar pukul 19.00.
Laga antara timnas Indonesia vs Arab Saudi dapat disaksikan di RCTI.
Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia vs Arab Saudi:
Selasa, 19 November 2024
Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Live RCTI pukul 19.00 WIB.