Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Barcelona 2024 - Mana Mungkin Bastianini Percaya Marc Marquez Santai Kejar Peringkat Tiga

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 16 November 2024 | 08:59 WIB
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex Marquez pada sesi Practice MotoGP Barcelona 2024 (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Enea Bastianini, masih dalam persaingan yang intens dengan Marc Marquez (Gresini Racing) untuk perebutan peringkat ketiga pada klasemen akhir MotoGP 2024.

Persaingan masih seimbang karena Enea Bastianini dan Marc Marquez sama-sama mengalami kesulitan selama sesi hari pertama MotoGP Barcelona 2024.

Keduanya lolos langsung ke kualifikasi 2 dengan bersusah payah dalam sesi practice MotoGP Barcelona yang digelar di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Jumat (15/11/2024).

Marquez mendapatkan hasil yang lebih baik dengan berada di urutan kedelapan, sementara Bastianini di posisi kesepuluh dengan selish 0,106 detik.

Bastianini sendiri masih berambisi untuk meraih hasil terbaik dalam balapan terakhirnya bersama Ducati.

La Bestia alias Binatang Buas dari Rimini itu mengincar posisi ketiga pada klasemen setelah hanya tertinggal satu poin saja dari Marquez.

Sebaliknya bagi Marquez, Si Semut dari Cervera menganggap peringkat ketiga bukan sesuatu yang terlalu penting baginya.

Baca Juga: MotoGP Barcelona 2024 - Perebutan Gelar Francesco Bagnaia dan Jorge Martin Tahun Ini Jadi yang Terbaik sejak 2015 Saat Dendam Valentino Rossi Belum Tuntas

"Percayalah, peringkat ketiga kepentingannya memang nol. Saya tak dapat bonus apa pun jika berada di peringkat ketiga," kata Marquez pada konferensi pers sebelum MotoGP Barcelona.

"Sama sekali tidak penting. Mungkin (ada bonus) untuk Enea. Saya sendiri tidak tahu kontraknya. Namun, bagi saya, ini tidak penting," ujarnya.

Nada rendah hati sudah sering diutarakan Marquez hanya untuk kemudian menunjukkan bahwa dia mampu mendapatkan hasil yang tinggi.

Bastianini tidak mau langsung percaya dengan ucapan Marquez yang tidak hanya sekali merendah untuk akhirnya meninggi.

"Kami seimbang, tapi lebih baik berada sedikit lebih jauh di atasnya," kata Bastianini dengan nada bercanda, dikutip dari Motosan.

"Pada hari Minggu kita akan lihat apakah dia (Marquez) tidak terlalu peduli (dengan peringkat tiga)," ucapnya.

Bastianini mengaku cukup kesulitan untuk mendapatkan lap terbaiknya pada sesi practice, tetapi merasa beruntung karena tidak kehilangan banyak waktu.

“Saya tidak mengawali hari dengan buruk, saya cukup cepat, tapi sudah berada di batas kemampuan," kata Bastianini, dilansir dari Speedweek.

"Di sesi siang, kami mencari solusi dan kami membuat kemajuan kecil, tetapi itu tidak cukup untuk berada di grup terbaik."

"Saya beruntung karena tidak kehilangan banyak waktu.

"Untuk besok (Sabtu) kami bisa meningkatkan diri lagi di tikungan dan saya masih bisa menyesuaikan gaya berkendara."

"Tapi penting untuk langsung masuk ke Q2 di posisi kesepuluh," ujarnya.

Satu hal yang menjadi perhatian Bastianini adalah bagaimana dia merasa belum baik di segala titik di Sirkuit Catalunya.

Maka dari itu, dia berharap bisa memperbaikinya untuk mendapatkan hasil bagus pada kualifikasi dan balapan sprint nanti.

Baca Juga: Hasil Practice MotoGP Barcelona 2024 - Francesco Bagnaia dan Bezzecchi Kompak Asapi Jorge Martin, Marc Marquez di Zona Aman

"Secara keseluruhan, saya tahu di mana saya kalah, yaitu sedikit di segala titik, dan itu adalah hal yang sulit untuk dihadapi," ucap Bastianini.

"Itu karena jika kita menemukan suatu kelemahan tertentu, lebih mudah untuk memahami bagaimana caranya untuk mengatasinya."

"Tikungan 3 adalah kelemahan saya dan saya berharap bisa memperbaikinya untuk hari Sabtu," ujar Bastianini.

Adapun Marquez memilih merendah setelah mengalami beberapa kesulitan di lintasan yang tidak banyak memiliki grip itu.

Sirkuit Catalunya bukan kegemaran Marquez kendati terletak di daerah asalnya yaitu Catalunya.

Marquez bahkan tak berani mengatakan bahwa ia akan mampu meraih podium pada balapan nanti.

"Itu tidak mengejutkan. Saya lebih mengalami kesulitan dari biasanya di Sirkuit Catalunya," kata Marquez.

"Hal positif hari ini adalah kami berada di Q2 dan kami mampu meningkatkan diri dari FP1 ke kualifikasi."

"Mungkin kami bisa membuat langkah lain besok. Tujuannya adalah untuk mendekati lima besar. Tapi meraih podium di sini akan sangat sulit," tutur Marquez.

Sekadar informasi, saat seri MotoGP Catalunya pada Mei lalu, Marquez finis kedua dan ketiga dalam sprint dan balapan utama meski start dari posisi ke-14.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Barcelona 2024 - Dibuka Tabrakan Acosta dan Fernandez, Nakagami Jadi yang Tercepat Usai Pecundangi Jorge Martin dan Francesco Bagnaia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P