Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dianggap Kehilangan Banyak Aset karena Pilih Marc Marquez, Bos Ducati Beri Jawaban Tegas

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 16 November 2024 | 10:00 WIB
Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, pada sesi Practice MotoGP Barcelona 2024 (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, memberikan jawaban tegas dengan keputusan merekrut Marc Marquez untuk MotoGP 2025.

Keputusan Ducati mempromosikan Marc Marquez ke tim pabrikan menimbulkan pro dan kontra di jagat MotoGP.

Sebagian memahami keputusan yang dipilih pabrikan asal Borgo Panigale tersebut.

Bagaimana tidak? Marquez membuktikan talenta besarnya masih ada dengan langsung tampil kompetitif dengan motor lama Ducati di Gresini.

Segera menjadi langganan podium, Juara Dunia delapan kali tersebut membuat Ducati yakin untuk menyodorkan kontrak tim pabrikan sebelum paruh musim.

Sayangnya, langkah Ducati untuk merekrut Si Alien diikuti dengan hengkangnya para pembalap muda potensial hingga tim satelit utama.

Paling nelangsa adalah Jorge Martin yang sudah menjadi runner-up kejuaraan musim lalu dan sedang memimpin klasemen ketika rencana promosinya 'dijegal' Marquez.

Martin telah membuktikan bahwa secara hasil dia adalah pembalap yang paling bisa mengimbangi pembalap nomor satu Ducati, Francesco Bagnaia.

Tim Pramac yang menaungi Martin juga membelot. Kerja sama selama 20 tahun dengan Ducati diakhiri setelah Pramac menerima tawaran dari Yamaha.

Baca Juga: MotoGP Barcelona 2024 - Mana Mungkin Bastianini Percaya Marc Marquez Santai Kejar Peringkat Tiga