Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes mengaku bahwa ia langsung berefleksi seusai melakukan kesalahan lawan Jepang. Ini karena ia ingin bangkit.
Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-4 dalam laga kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
Sejak awal dalam laga ini, Jepang memang jauh lebih diunggulkan dibandingkan Timnas Indonesia.
Akan tetapi, kekalah telak dari tim berjulukan Samurai Biru tersebut masih membuat banyak pihak merasa kecewa.
Baca Juga: Jay Idzes Minta Skuad Timnas Indonesia Harus Segera Bangkit Usai Kalah Dari Jepang
Termasuk Jay Idzes yang juga kecewa karena Timnas Indonesia harus menelan kakalahan telak ini.
Pemain FC Venezia tersebut mengaku bahwa hasil tersebut tentu tidak memuaskan.
Pemain berusia 24 tahun itu mengakui bahwa ia sangat kecewa dengan hasil itu.
Ini karena Timnas Indonesia awalnya sempat tampil agresif dan menciptakan beberapa peluang.
Namun, akhirnya mereka harus menekan kekalahan, tentu saja hasil ini membuat Timnas Indonesia merasa kecewa.
“Tentu kami sangat kecewa setelah menghadapi lawan yang begitu kuat ini,” ujar Jay Idzes kepada awak media di SUGBK, Senayan, Jakarta.
Jay Idzes mengatakan bahwa Timnas Indonesia memang diselimuti rasa kekecewaan seusai kalah dari Jepang.
Baca Juga: Jay Idzes Siap Terapkan Strategi Bertahan ala Italia di Laga Timnas Indonesia Vs Jepang
Namun, mereka bertekad untuk bangkit karena Timnas Indonesia akan melakoni laga lanjutan.
Skuad Garuda akan menghadapi Arab Saudi di SUGBK, Senayan, Jakarta, pada 19 November 2024.
“Tapi ini bukan tentang hasil lagi karena kami harus segera bangkit,” kata Jay.
Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu mengaku ia merasa kecewa karena juga melakukan kesalahan.
Kapten tim Merah Putih itu sebenarnya bertanggung jawab terhadap gol ketiga yang dicetak pemain Jepang Hidemasa Morita.
Gol ketiga ini berasal dari tendnagan lemah Maarten Paes yang langsung dimanfaatkan dengan baik oleh Morita di luar kotak penalti.
Ia pun langsung menendang bola ke arah gawang dan Jay Idzes yang berada di depan garis gawang seharusnya bisa menghalaunya.
Baca Juga: Bahaya buat Jay Idzes, Pelatih Venezia Kandidat Terkuat Kedua Bakal Dipecat di Liga Italia
Namun, Jay Idzes gagal mengontrol bola, sehingga si kulit bundar pun langsng masuk ke gawang Maarten Paes.
Dengan kesalahan itu, Jay mengaku bahwa dia harus memperbaiki diri.
Untuk itu, ia mengaku akan meninjau apa yang harus diperbaiki nantinya, agar kesalahan-kesalahan tak terjadi laga di laga selanjutnya.
“Kami melakukan kesalahan, saya juga melakukan kesalahan,” kata Jay Idzes.
“Kami kalah hari ini. Kami harus merefleksikan apa yang harus diperbaiki.”
“Masih ada pertandingan selanjutnya,” tegasnya.
Jay mengatakan bahwa Timnas Indonesia saat ini memang menempati posisi juru kunci.
Akan tetapi, ia menekankan bahwa mereka belum menyerah karena harapan itu masih ada.
“Kami tidak pernah menyerah. Kami tidak pernah kehilangan harapan,” ucapnya.
Lebih lanjut, Jay Idzes pun tak lupa mengapresiasi suporter yang telah datang ke stadion langsung.
Baca Juga: Jay Idzes Ungkap Suasana Ruang Ganti Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
Ia berharap suporter bisa terus memberikan dukungan terbaik hingga laga selanjutnya.
Jay pun bertekad untuk bisa memberikan hasil terbaik lawan Arab Suadi nantinya.
“Kami mengapresiasi kehadiran suporter. Kami selalu mendapatkan rasa cinta dari mereka,” tutur Jay.
“Kami ingin memberikan hal yang sama sebagai timbal balik.”
“Saya berharap bisa melakukan itu di petandingan selanjutnya,” pungkasnya.