Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Prima Pramac, Jorge Martin, berkomentar setelah menjalani sesi sprint MotoGP Barcelona 2024 penuh cobaan.
Perebutan gelar juara dunia belum finis setelah Martin gagal memenangi sesi balapan 12 lap hari ini, Sabtu (16/11/2024).
Ambisi mengunci gelar tertunda setelah balapan penuh cobaan yang dialami pembalap asal Spanyol sepanjang sesi.
Alih-alih merebut kemenangan atau posisi terdepan, start Martin dari posisi keemlat sudah diuji sejak tikungan pertama di Sirkuit Catalunya.
Dia sebenarnya menjalani start yang kuat.
Namun, para rider lain tak kalah kuat.
Salah satu yang melesat jauh ke depan adalah sekutu Bagnaia alias rekan setimnya di Ducati Lenovo, Enea Bastianini.
La Bestia yang start dari posisi ke-8, sukses memanfaatkan celah setelah rombongan padat merayap terjadi di tikungan pertama.
Dia melesat ke tempat kedua dan menjadi penghalang Martin yang sedang fokus mengejar Bagnaia.