Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pahit Kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang Jadi Motivasi Fajar/Rian Balaskan Dendam di FInal Kumamoto Masters Japan 2024

By Nestri Y - Minggu, 17 November 2024 | 14:14 WIB
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berposde di podium juara, bersama Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) yang meraih runner-up pada Kumamoto Masters Japan 2024 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Minggu (17/11/2024). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengungkap motivasi tambahan mereka hingga berhasil menjuarai Kumamoto Masters Japan 2024.

Satu gelar juara telah berhasil didapatkan Indonesia setelah ganda putra terbaik Merah Putih, Fajar/Rian, memetik kemenangan di final Kumamoto Masters Japan 2024, Minggu (17/11/2024).

Fajar/Rian mengalahkan jagoan tuan rumah sekaligus Juara Dunia 2021, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi lewat tiga gim dengan skor akhir 21-15, 17-21, 21-17.

Mereka sukses mengatasi tekanan lawan yang didukung publik tuan rumah di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, dengan sangat baik.

Ketangguhan Fajar/Rian utamanya terlihat pada gim ketiga ketika nyaris ditikung tajam.

Pasalnya, juara All England Open 2024 itu terkejar saat memasuki poin krusial hingga 17-17 setelah unggul jauh di 12-7 dan kemudian 14-9.

Baca Juga: Hasil Final Kumamoto Masters Japan 2024 - Lucky Net Ball di Poin Kritis, Fajar/Rian Juara usai Gulung Juara Dunia

Rian menjadi titik lemah di situasi tersebut karena dia yang paling terlihat gugup.

Rian beberapa kali salah dalam menebak bola masuk atau keluar, melakukan smes, dan terjebak servis eror beruntun.

Namun berkat komunikasi yang terus dibangun oleh Fajar, pemain yang baru saja melepas masa lajang itu berhasil keluar dari tekanan.