Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Masih Bermasalah Soal Finishing, Ragnar Oratmangoen Bertekad Bakal Lebih Baik di Laga Berikutnya

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 20 November 2024 | 19:15 WIB
Ragnar Oratmangoen (kiri) sedang menguasai bola dan dibayangi Mohammed Kanno dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia versus Timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ sMARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen mengaku harus terus berkembang lebih baik selama di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ragnar Oratmangoen tampil sebagai starter lawan Arab Saudi pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB.

Penyerang FCV Dender tersebut mencatatkan satu assist untuk gol Marselino Ferdinan di menit ke-31.

Pada laga malam tersebut, Skuad Garuda menang 2-0 atas Arab Saudi.

Meski begitu, Timnas Indonesia tidak boleh cepat puas atas kemenangan tersebut.

Pasalnya, Skuad Garuda sebenarnya berhasil mendapatkan banyak peluang, tetapi hanya dua gol yang bersarang ke gawang lawan.

Tentu, hal tersebut juga jadi perhatian bagi Ragnar Oratmangoen.

Pemain 26 tahun tersebut ingin tetap bekerja keras sebagai tim.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Boleh Jemawa, Satu Kali Kepleset Bisa Terjun ke Dasar Klasemen Grup C

"Kami belajar tentang kerja keras sebagai tim," ujar Ragnar Oratmangoen usai pertandingan.