Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Timnas Indonesia Shayne Pattynama mengaku senang bisa membawa skuad Garuda meraih kemenangan perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia sukses mengalahkan Arab Saudi 2-0 dalam laga keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (21/11/2024).
Kemenangan ini membuat tim asuhan Shin Tae-yong bangkit dan langsung menempati posisi ketiga klasemen Grup C dengan mengemas enam poin.
Hasil ini membuat para pemain Timnas Indonesia, bahkan suporter merasa puas karena asa ke Piala Dunia 2026 semakin terbuka lebar.
Baca Juga: Kabar Abroad - Shayne dan Mees Hilgers Imbang, Maarten Paes Cadangan
Pasalnya, semua tim yang menempati posisi ketiga klasemen Grup C hingga juru kunci memiliki poin yang sama yakni enam poin.
Mereka bahkan hanya beda satu poin dari Australia yang menempati posisi runner-up.
Untuk itu, kecuali Jepang, semua tim di Grup C masih memiliki peluang yang sama dan berpeluang besar lolos ke putaran selanjutnya.
Keberhasilan tim Merah Putih mengalahkan Arab Saudi ini karena Shin Tae-yong melakukan perubahan formasi dari biasanya.
Juru taktik asal Korea Selatan tersebut yang biasanya selalu 3-4-3.