Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ducati diprediksi akan kembali melanjutkan dominasi mereka pada musim balap MotoGP 2025.
MotoGP 2025 sudah menjadi sorotan sejak Ducati berhasil merekrut juara dunia delapan kali, Marc Marquez.
Tim yang bermarkas di Borgo Panigale itu disebut akan semakin sulit dibendung setelah memiliki dua orang juara dunia dalam satu garasi.
Lebih-lebih, Marquez mampu menunjukkan sensasi yang positif pada kesempatan pertamanya menggunakan Desmosedici GP25 selama tes MotoGP Barcelona 2024.
Bukan sesuatu tidak mungkin jika persaingan gelar juara dunia MotoGP 2025 hanya diperebutkan oleh dua pembalap Ducati, Francesco Bagnaia dan Marc Marquez.
Namun, banyak orang yang memiliki ketertarikan untuk kembali melihat Marquez memenangkan kejuaraan dunia lagi.
Fenomena tersebut ikut disoroti oleh pembalap Repsol Honda, Luca Marini.
Marini menyebut bahwa hasil MotoGP 2025 seakan sudah tertulis.
Dia mengatakan persaingan pada MotoGP 2025 tidak akan banyak mengalami perubahan sebelum memasuki era baru pada tahun 2027 mendatang.
Diketahui, MotoGP akan memperkenalkan motor baru dengan mengubah peraturan, salah satunya dengan menurunkan kapasitas mesin dari 1000cc menjadi 850cc.
“Saya melihat ada banyak ketertarikan untuk melihat Marquez menang lagi, jadi saya pikir hasilnya sudah tertulis," kata Marini, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Mereka sudah memutuskan siapa yang akan menang," ujar Luca Marini.
Pernyataan dari adik Valentino Rossi itu memberikan pandangan tentang masa depan pembalap asal Cervera, Spanyol itu kembali ke puncak.
Walaupun faktanya di garasi Ducati semua orang setuju bahwa titik acuannya masih terhadap Bagnaia, tetapi situasi bisa berubah kapan saja.
Selain itu, Luca Marini tidak tampil terlalu bagus pada tahun pertamanya bersama Honda usai tidak pernah mampu finis 10 besar dalam balapan.
Marini hanya mengumpulkan 14 poin dan berada di urutan ke-22 klasemen akhir MotoGP 2024.
Harapan besar tertuju pada kedatangan Romano Albesiano sebagai direktur teknis, Aleix Espargaro sebagai pembalap penguji.
Baca Juga: Nasib Miris Fabio Quartararo yang Mengaku Sampai Frustrasi Karena Yamaha Remuk pada MotoGP 2024
Meski begitu, Marini belum merasakan banyak perubahan dari prototipe terbaru setelah menjalani tes di Barcelona, akhir pekan lalu.
Dia bahkan baru berani mengungkapkan kemajuan motor Honda baru akan terjadi pada pertengahan musim 2025.
“Saya memiliki banyak hal untuk diuji,” ucap adik Valentino Rossi itu pada akhir tes di Montmelo, Barcelona.
“Kami memiliki prototipe baru, yang akan menjadi dasar untuk tes di Sepang (tes pramusim MotoGP 2025)."
"Motor ini tidak lebih cepat dari motor yang kami gunakan akhir pekan lalu, namun memiliki beberapa aspek positif.”
“Menurut saya, masih terlalu dini sebelum Sepang. Kami mungkin harus menunggu hingga pertengahan musim (2025) sebelum bisa membuat langkah maju yang baik," ujar Marini.