Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Asnawi Mangkualam Bahar buka suara soal dirinya yang menjadi pemain paling senior di Timnas Indonesia pada ajang ASEAN Cup 2024 yang bakal bergulir pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Seperti diketahui, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 33 pemain untuk menghadapi ajang yang sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF tersebut.
Dari 33 pemain yang dipanggil ke Skuad Garuda, Asnawi terlihat menonjol karena usianya sudah di atas kategori U-22.
Shin Tae-yong memanggil banyak pemain muda dan rata-rata umurnya masih masuk kategori U-22.
Baca Juga: Ditunjuk Jadi Kapten, Dua Anak Asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia akan Berduel di Mobile Legends
Walaupun demikian, dalam daftar 33 pemain tersebut terdapat beberapa nama pemain yang langganan tampil bersama Timnas Indonesia.
Di antaranya ada Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick.
Dari semua pemain tersebut, Asnawi Mangkualam merupakan sosok yang paling senior.
Pemain Port FC tersebut saat ini berumur 25 tahun sedangkan Pratama Arhan bahkan baru berusia 22 tahun.
Sementara itu, Justin Hubner dan Rafael Struick berusia 21 tahun sedangkan Marselino Ferdinan baru berumur 20 tahun.