Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelar Kesembilan di Depan Mata, Marc Marquez Ungkap Kapan Bakal Mulai 'Berperang' dengan Pecco Bagnaia

By Ardhianto Wahyu - Sabtu, 30 November 2024 | 11:40 WIB
(Ki-ka) Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez, berbicara dengan kepala kru Marco Rigamonti dan manajer tim Davide Tardozzi jelang tes pascamusim MotoGP di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, 18 November 2024. (DUCATI CORSE)

BOLASPORT.COM - Ada ungkapan di dunia balap bahwa musuh pertama adalah rekan setim kita sendiri. Marc Marquez pun siap melakukannya demi sebuah misi.

Marc Marquez akan menjalani tantangan baru bersama tim pabrikan Ducati Lenovo pada MotoGP 2025.

Bergabung dengan tim pabrikan memperbesar peluang Marquez untuk mengalami lagi kejayaan sebagai juara dunia MotoGP.

Badai cedera hingga krisis yang dialami bersama Honda membuat Marquez mengalami paceklik gelar selama lima tahun terakhir.

Torehan trofi si Semut dari Cervera dari semua kelas lomba MotoGP terhenti di angka 8 yang diraihnya pada 2019 silam.

Meski demikian, Marquez tidak akan mendapatkan privilese yang sama seperti ketika menjadi ujung tombak Honda.

Kendati punya gelar lebih banyak, Marquez menjadi underdog saat disandingkan dengan rekan setimnya yaitu Francesco Bagnaia.

Bagnaia menjadi pembalap paling berjasa bagi Ducati dalam tiga musim terakhir dengan raihan 2 gelar juara dan kemudian runner-up pada 2024 meski menang balapan 11 kali.

Baca Juga: Air Masih Tenang di Ducati, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Sejauh Ini Akur

"Kita berada di MotoGP di mana rekan setim saya menang 11 kali," kata Marquez dalam acara bersama sponsor pribadinya di Madrid pada Selasa (26/11/2024) lalu.