Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Partai lanjutan Liga Inggris 2024-2025 menghadirkan duka bagi Manchester City yang dipermalukan Liverpool, sedangkan Manchester United berpesta.
Matchday ke-13 Premier League menggelar empat pertandingan pada Minggu (1/12/2024).
Lima anggota Big Six turun ke gelanggang demi memperjuangkan poin.
Manchester United kedapatan jatah menjamu Everton di Old Trafford.
Hasilnya, tim tuan rumah berpesta dengan skor telak 4-0.
Marcus Rashford dan Joshua Zirkzee menjadi bintang bagi Man United lewat kontribusi masing-masing dua gol.
Berkat hasil ini, United menempati peringkat kesembilan klasemen sambil mengemas 19 poin.
Adapun Everton semakin tenggelam dengan menghuni tangga ke-15 dan punya 11 angka.
Beralih ke Merseyside, big match tersaji ketika Liverpool menerima kedatangan Manchester City.
Hasilnya adalah kubu tuan rumah menghantam sang juara bertahan Liga Inggris dengan kedudukan 2-0.