Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSM Makassar sukses meraih kemenangan atas Borneo FC dengan skor 1-0 pada laga ke-12 Liga 1 2024/2025 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (2/12/2024).
Pada pertandingan ini wasit memberikan tambahan waktu 19 menit apabila digabungkan pada babak pertama dan kedua.
Borneo FC langsung mengambil inisiatif menyerang ke pertahanan PSM sejak babak pertama dimulai.
Tim berjulukkan Pesut Etam itu menguasai lini tengah dengan bermain dari kaki ke kaki.
Beberapa kali tusukan dilakukan Borneo FC, namun belum juga membuahkan gol ke gawang PSM.
Sebaliknya PSM lebih bermain bersabar dan menunggu serangan balik ke pertahanan Borneo FC.
Baca Juga: Kegilaan Dani Pedrosa Diakui Jorge Lorenzo, tapi Valentino Rossi Masih Punya Segalanya
Hingga akhirnya, PSM berhasil mencetak gol pada menit ke-16 lewat aksi Latyr Fall.
Wasit memberikan tambahan waktu 9 menit pada babak pertama.
Hal ini dikarenakan adanya pelanggaran keras yang didapatkan oleh kiper PSM, Hilman Syah, pada menit ke-45+1.
Peluang emas di penghujung babak pertama didapatkan Borneo FC.
Stefano Lilipaly yang sudah berada di depan gawang PSM gagal memaksimalkan peluang emas itu untuk menjadi gol.
Babak pertama selesai untuk keunggulan PSM dengan skor 1-0 atas Borneo FC.
Baca Juga: Shin Tae-yong Minta Rafael Struick Gabung Timnas Indonesia Lebih Cepat di ASEAN Cup 2024
Tertinggal satu gol membuat Borneo FC langsung memberikan tekanan pada awal babak kedua.
Beberapa kali peluang didapatkan Borneo FC lewat Berguinho maupun Leo Gaucho, namun tetap gagal.
Lini belakang PSM benar-benar sangat rapat dan membuat Borneo FC kesulitan.
Keasikan menyerang membuat Borneo FC lupa dengan lini belakang.
PSM mampu menciptakan gol lewat Abdul Rahman pada menit ke-72.
Wasit menganulir gol tersebut karena sebelumnya posisi Adilson Silva sudah offside.
Borneo FC sebenarnya mampu mencetak gol lewat tandukan Leo Gaucho pada menit ke-86.
Lagi-lagi wasit menganulir gol itu karena offside.
Dikarenakan banyak pelanggaran dan pengecekan VAR, wasit memberikan tambahan waktu 10 menit pada babak kedua.
Borneo FC masih belum juga mampu mencetak gol penyama kedudukan.
PSM tetap menang 1-0 atas Borneo FC.
Daftar Susunan Pemain PSM Makassar Vs Borneo FC
PSM Makassar (3-5-2): Hilmansyah; Aloisio Neto, Yuran Fernandes, Syahrul Lasinari; Daffa Salman, Akbar Tanjung, Ricky Pratama, Latyr Fall, Rizky Eka; Tito Okello, Nermin Haljeta.
Pelatih: Bernardo Tavares.
Borneo FC (4-5-1): Nadeo Argawinata; Fajar Faturahman, Gabriel Furtado, Christophe Nduwarugia, Leo Guntara; Stefano Lilipaly, Hendro Siswanto, Kei Hirose, Berguinho, Mario Peralta; Leo Gaucho.
Pelatih: Pieter Huistra.