Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Myanmar - Menanti Duet Maut Marselino dan Ronaldo, Struick Istirahat Dulu

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 9 Desember 2024 | 10:30 WIB
Selebrasi penyerang timnas U-19 Indonesia, Ronaldo Kwateh, merayakan gol yang dicetaknya dalam laga melawan Myanmar di Grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu (10/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan memulai perjalanan di ASEAN Cup 2024 melawan Myanmar pada laga pertama Grup B di Stadion Thuwuna, Yangon, Senin (9/12/2024).

Bagi skuad Garuda laga ini akan jadi ujian berat karena Shin Tae-yong akhirnya harus meracik tim baru.

Namun, hampir semua pemain yang dipanggil cukup familiar dengan Shin karena sempat dipanggil ke pemusatan latihan timnas U-20 Indonesia.

Dengan pemain yang sudah menyebar, waktu yang mepet membuat pelatih asal Korea Selatan tersebut harus cerdik dalam memilih pemainnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong akan Coret Satu Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Myanmar

Seperti gaya bermain timnas, skuad Garuda diprediksi akan bermain dengan formasi 3-4-3.

Komposisi ini sering digunakan oleh Shin saat memimpin timnas Indonesia dalam beberapa kompetisi.

Hal tersebut cukup rasional karena ini akan membuat pemain bisa segera beradaptasi saat dipanggil ke timnas senior.

Menariknya, hampir semua lini akan jadi persaingan yang ketat.

Tentunya, hanya pemain terbaik yang mendapatkan kesempatan masuk ke tim utama untuk melawan Myanmar.