Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kylian Mbappe sudah ingin membuat Paris Saint-Germain celaka di Liga Champions meski belum genap semusim bermain untuk Real Madrid.
Kylian Mbappe mendapatkan sorotan banyak media setelah memutuskan bergabung dengan Real Madrid.
Dia pindah ke Real Madrid usai menyelesaikan kontraknya bersama PSG.
Kedatangan Mbappe jelas ditunggu oleh para pendukung Los Blancos yang sudah mengidam-idamkannya sejak lama.
Kapten Timnas Prancis itu diharapkan mampu menambah daya gedor Real Madrid pada musim 2024-2025.
Akan tetapi, performa Mbappe terus mendapatkan kritikan pedas.
Hal itu tidak lepas dari kegagalan Mbappe tampil bagus dalam beberapa laga di Madrid.
Baca Juga: Alih-alih Renggang, Hubungan Mbappe dan Messi di PSG Justru Makin Erat Usai Final Piala Dunia 2022
Sebelumnya, Mbappe sempat dipuji habis-habisan saat langsung mencetak gol dalam laga debutnya untuk Real Madrid di ajang Piala Super Eropa.
Namun, dia kemudian melempem di 3 laga awal Liga Spanyol dengan catatan nirgol dan tanpa assist.
Akhirnya Mbappe sukses mencetak dua gol untuk Real Madrid dalam laga jornada 4 Liga Spanyol melawan Real Betis di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (1/9/2024).
Akan tetapi, awal kehidupan Mbappe sebagai bintang baru Los Blancos tidak berjalan mulus.
Sejauh ini, jebolan akademi AS Monaco itu telah bermain sebanyak 21 kali untuk Real Madrid di berbagai kompetisi.
Dari 21 laga, Mbappe baru mencetak 11 gol dan 2 assist.
Statistik tersebut tentu jauh dari kata layak untuk seorang penyerang yang disebut-sebut sebagai calon megabintang masa depan.
Mbappe pun tidak lepas dari berbagai kritikan yang datang dari berbagai pihak.
Meski demikian, banyaknya kritikan yang datang tidak membuat ia menyerah begitu saja.
Mbappe tetap memiliki ambisi untuk bisa meraih segalanya bersama Real Madrid.
Salah satu trofi yang sangat ingin diraih oleh winger berusia 25 tahun itu adalah Liga Champions.
Bahkan, Mbappe rela menyingkirkan mantan klubnya sendiri, Paris Saint-Germain, seandainya bertemu di Liga Champions nanti.
Hal itu dikarenakan Mbappe sangat ingin menjuarai Liga Champions bersama Real Madrid.
"Saya berada di klub terbaik di dunia yang akan menjuarai Liga Champions," kata Mbappe.
Baca Juga: Dapat Kritikan Bertubi-tubi di Real Madrid, Kylian Mbappe: Wajar Pemain Bintang
"Saya ingin menjuarai UCL! PSG? Saya mendoakan yang terbaik bagi mereka."
"Akan tetapi, Liga Champions... Saya menginginkannya, saya ingin memenangkannya di Real Madrid," lanjutnya.
Perjalanan Mbappe untuk memenangkan Liga Champions musim ini tampaknya tidak akan mudah.
Dengan tersisa 3 pertandingan, Real Madrid masih terbenam di posisi ke-24 klasemen sementara Liga Champions.
Mereka baru mengumpulkan 6 poin dari 5 laga sejauh ini.
Mau tidak mau, Mbappe harus mengantarkan Real Madrid meraih kemenangandi 3 laga terakhir mereka.