Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menerima kartu merah pada laga kedua fase grup ASEAN Cup 2024 lawan Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) malam WIB.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia gagal menang pada laga ini.
Skuad Garuda harus puas dengan hasil imbang 3-3.
Buruknya penampilan tim asuhan Shin Tae-yong tak berhenti sampai situ.
Pasalnya, Marselino Ferdinan juga harus diusir wasit usai menerima kartu merah.
Pemain 21 tahun tersebut mendapatkan kartu kuning lebih dahulu pada menit ke-39.
Lalu pada menit ke-69, sebuah tekel di tepi lapangan membuatnya harus menerima kartu kuning kedua dari wasit.
Dirinya harus meninggalkan lapangan dan Timnas Indonesia harus bermain dengan 10 pemain.
Baca Juga: Klasemen Grup B ASEAN Cup 2024 - Timnas Indonesia Geser Vietnam di Puncak
Shin Tae-yong mengkritik performa Marselino Ferdinan usai laga.