Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ada 4 pemain yang diyakini menjadi sasaran kemarahan pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, karena tampil seadanya dalam laga melawan Red Star Belgrade.
Fonseca tidak menutupi kekecewaannya kendati Milan menang 2-1 atas Red Star di Liga Champions, Rabu (11/12/2024) di San Siro.
Faktanya, I Rossoneri memang meraih kemenangan itu dengan susah payah.
Padahal, Red Star adalah salah satu tim terlemah di antara lawan-lawan Milan di Liga Champions musim ini.
Di babak pertama Il Diavolo mengalami kesulitan mencetak gol.
Setelah unggul, permainan mereka malah mengendur di babak kedua dan melakukan kesalahan sehingga Red Star menyamakan skor.
Milan sempat balik tertekan tetapi beruntung berhasil mencetak gol penentu kemenangan di menit-menit terakhir.
Dalam wawancara usai pertandingan, Fonseca menuding ada pemain AC Milan yang tidak mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
"Pastinya saya tidak puas dengan performa ini. Ini bukan masalah taktik atau teknik," ujar sang allenatore seperti dikutip dari Football-Italia.
"Kami menjalani pertandingan yang menentukan ini dan mendapatkan sensasi bahwa tim tidak melakukan yang terbaik untuk memenanginya."