Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Junior Lionel Messi Meledak, Como Menang Dramatis atas AS Roma dengan 2 Gol Injury Time

By Beri Bagja - Senin, 16 Desember 2024 | 02:02 WIB
Junior Lionel Messi di timnas Argentina, Nico Paz, bermain baik ketika membawa klub orang Indonesia, Como 1907, menang dramatis lewat dua gol injury time atas AS Roma di Liga Italia (15/12/2024). (X.COM/COMO_1907)

BOLASPORT.COM - Junior Lionel Messi menggila, Como 1907 memutus tren gagal menang di Liga Italia secara dramatis ketika menjamu AS Roma.

Klub milik konglomerat Indonesia tersebut melakoni pekan ke-16 Liga Italia di markas sendiri.

Mentas di Stadion Giuseppe Sinigaglia, Minggu (15/12/2024) waktu setempat, Como menghadapi AS Roma yang sedang merajut kebangkitan bersama pelatih baru tapi lama, Claudio Ranieri.

Hasilnya, Como memetik kemenangan dramatis dengan dua gol di masa injury time babak kedua.

Anak asuh Cesc Fabregas memang kalah dalam penguasaan bola (38%-62%).

Namun, mereka jauh lebih agresif dalam menciptakan peluang dengan melepaskan 18 tembakan berbanding 7.

Sebanyak 6 percobaan Como mengenai sasaran dan diselamatkan kiper Roma, Mile Svilar, sedangkan I Lupi cuma sekali on target.

Peluang terbaik Como di babak pertama hadir melalui kaki playmaker jagoan mereka, Nico Paz.

Junior Lionel Messi di timnas Argentina itu melepaskan tendangan bebas yang melaju deras ke arah gawang.

Apes bagi Como dan Paz, perekiknya hanya membuat bola mencium mistar gawang.