Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Puas Hajar Persita, Bojan Hodak Sebut Persib Seharusnya Bisa Cetak Lebih Banyak Gol

By Wila Wildayanti - Senin, 23 Desember 2024 | 06:40 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan keterangan kepada awak media. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengatakan bahwa seharusnya Maung Bandung bisa mencetak lebih banyak gol ketika melawan Persita Tangerang.

Persib Bandung sukses menaklukan Persita Tangerang 3-1 dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2024/2025 yang bergulir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (22/12/2024).

Dalam laga ini, Persib memang tampil mendominasi dari awal pertandingan hingga akhir.

Marc Klok dan kawan-kawan tampil garang pada laga ini.

Baca Juga: Alasan Pelatih Persib Sebut Laga Melawan Persita Tidak Berkualitas

Maung Bandung sudah mencetak gol pertama pada menit ke-9 melalui Beckham Putra.

Skor sempat disamai oleh Ryuji Utomo pada menit ke-16.

Persib Bandung kembali mencetak dua gol melalui David da Silva pada menit ke-38 dan Tyronne Del Pino di menit ke-51.

Dengan hasil itu, Persib pun dipastikan makin lengket dengan Persebaya Surabaya yang menempati posisi puncak klasemen sementara Liga 1.

Maung Bandung saat ini hanya tertinggal 2 poin dari Persebaya yang telah mengoleksi 37 angka.