Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skenario Persib Puncaki Klasemen Liga 1 Pekan ke-17, Persebaya Tumbang di Laga Big Match

By Metta Rahma Melati - Senin, 23 Desember 2024 | 17:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Marc Klok, melakukan seleberasi setelah mencetak gol ke gawang Barito Putera, Rabu (18/12/2024). (PERSIB)

BOLASPORT.COM - Ada skenario Persib bisa naik ke posisi pertama Liga 1 2024-2025 pekan ke-17, tentunya ada syarat yang harus dipenuhi.

Saat ini Persib berada di posisi kedua dengan 35 poin dari 15 pertandingan.

Di posisi pertama ditempati Persebaya engan 37 poin, tim berjulukan Bajol Ijo itu sudah memainkan 16 pertandingan.

Persib berpeluang naik menjadi yang pertama pada pekan ke-17.

Tim besutan Bojan Hodak itu akan bertemu Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, 29 Desember 2024.

Persib harus meraih tiga poin di kendang lawan untuk naik ke posisi pertama.

Baca Juga: Kritik Keras Media Amerika Pada Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Kena Senggol

INSTAGRAM/PERSEBAYA
Suasana Pertandingan antara Persebaya Surabaya Vs PSM Makassar dalam laga pekan ke-9 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabbu (23/10/2024).

David da Silva dkk sejauh musim ini berjalan belum pernah kalah.

Persib memenangi 10 laga dan meraih lima hari seri.