Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek kanan Arema FC, Achmad Maulana Syarif memainkan 3 posisi dalam satu laga saat Singo Edan mengalahkan Semen Padang 2-1 di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Jumat (27/12/2024).
Arema FC menang 2-1 atas Semen Padang dalam lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2024-2025, Jumat sore.
Role menarik diperagakan oleh bek timnas Indonesia, Achmad Maulana Syarif.
Sepulang dari timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024, Achmad dimainkan dalam 3 posisi dalam satu laga.
Sebagai starter, Achmad Maulana bermain di posisi aslinya sebagai bek kanan di awal-awal laga.
Baca Juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Bertekad Lolos ke Piala Asia Futsal Putri 2025
Semen Padang mampu unggul lebih dulu pada menit ke-18 lewat gol Firman Juliansyah.
Namun Arema FC mampu berbalik unggul lewat gol masing-masing dari Charles Lokolingoy (23') dan Salim Tuharea (33').
Skor 2-1 untuk keunggulan Arema FC bertahan hingga babak pertama.