Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arab Saudi Remuk di Piala Teluk, Bahrain Lolos ke Final dan Bikin Timnas Indonesia Makin Waspada

By Beri Bagja - Rabu, 1 Januari 2025 | 03:03 WIB
Timnas Arab Saudi remuk di Piala Teluk 2024, sedangkan Bahrain, yang akan dihadapi timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, berhasil lolos ke final. (WILLIAM WEST / AFP)

BOLASPORT.COM - Arab Saudi gugur di Piala Teluk, sedangkan calon lawan timnas Indonesia, Bahrain, kembali meraih hasil positif dan masuk final.

Dua rival segrup timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi dan Bahrain, melakoni semifinal Piala Teluk 2024, Selasa (31/12/2024) waktu setempat.

Keduanya meraih hasil bertolak belakang dalam turnamen regional bagi negara-negara di kawasan Teluk Arab itu.

Timnas Arab Saudi tampil duluan menghadapi Oman di Stadion Sulaibikhat, Kuwait.

Pasukan Herve Renard dipaksa angkat koper dengan kekalahan 1-2.

Saudi telat bangkit karena baru bisa memperkecil defisit melalui gol larut Mohamed Kanno (87').

Upayanya tak cukup membayar dua lesakan Oman yang dibuat Arshad Al Alawi (74') dan Ali Al Busaidi (85').

Kekalahan ini menyetop momentum positif yang dibangun Renard dan pasukannya.

The Green Falcons masuk semifinal dengan modal dua kemenangan beruntun atas Yaman (3-2) dan Irak (3-1) di fase grup.

Nyatanya, hasil duel kontra Oman mengonfirmasi bahwa Saudi belum bangkit sepenuhnya dari krisis hasil bawaan pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.