Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enggan Perjelas Masa Depan, Ronaldo Tenangkan Al Nassr Lewat 1 Cara

By Sri Mulyati - Sabtu, 4 Januari 2025 | 21:00 WIB
Cristiano Ronaldo saat berpelukan dengan Seko Fofana dalam pertandingan Al Nassr melawan Al Ahli pada lanjutan Liga Arab Saudi (22/9/2023). Fofana resmi tinggalkan Ronaldo untuk gabung klub Prancis, Rennes, di bursa transfer Januari 2025. (FAYEZ NURELDINE/AFP)

BOLASPORT.COM - Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, menenangkan klubnya lewat satu cara setelah memperjelas mengenai masa depan.

Cristiano Ronaldo masih menolak untuk mengungkapkan rencana masa depan secara spesifik.

Kontrak dia bersama dengan Al Nassr akan berakhir pada 30 Juni 2025.

Hingga saat ini, belum ada pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak.

Megabintang asal Portugal tersebut justru sempat mengeluarkan pernyataan kontroversial di tengah situasi ini.

Ronaldo memilih untuk membiarkan spekulasi masa depannya terbuka secara lebar.

Ia menyatakan bahwa masa depan penuh dengan kejutan, termasuk nasibnya sendiri.

Al Nassr bisa jadi bukan klub terakhir yang akan dibela oleh Ronaldo dalam kariernya.

Baca Juga: Alasan Ruben Amorim Singkirkan Rashford untuk Laga Liverpool vs Man United

Pernyataan tersebut langsung memunculkan spekulasi keinginan Ronaldo untuk pergi.