Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembawa acara terkenal asal Argentina, Sofi Martinez, buka suara soal isu perselingkuhan dengan Lionel Messi.
Sofi Martinez banjir pujian setelah meliput tim nasional Argentina dan berbagai acara olahraga, termasuk Liga Champions.
Tak hanya cantik, dia juga dikenal atas kepintarannya setiap mewawancarai narasumber.
Namun, ketenaran sofi juga mendatangkan hal yang tidak diinginkan di kehidupan pribadinya.
Hidup Sofi terusik semenjak dikabarkan terlibat asmara dengan Messi.
Padahal sang superstar Albiceleste telah memiliki Antonela Roccuzzo sebagai istri dan tiga orang putra.
Rumor soal 'cinta terlarang' ini muncul setelah Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.
Dalam sebuah sesi wawancara, Messi disebut melemparkan tatapan berbeda kepada Sofi, begitu pula sebaliknya.
Interaksi mereka pun 'digoreng' oleh beberapa media dan diberitakan punya hubungan khusus.
Sofi lantas membantah gosip yang bergulir kencang.
Diakui wanita berambut pirang itu, isu perselingkuhan dengan Messi telah menyakiti ke keluarganya.
"Sering kali ketika sorotan Anda meningkat, itu mendatangkan hal-hal yang tidak baik dan keluarga saya sangat menderita," kata Sofi saat tampil di program televisi Argentina beranama PH: Podemos Hablar, seperti dikutip BolaSport.com dari DailyStar.
"Tahun ini, orang-orang mulai semakin banyak membicarakan, 'Ada apa dengan cara dia menatapmu,' hal-hal seperti ini, dan saya terjebak di tengah-tengah sesuatu yang membuat saya merasa konyol untuk memberikan kalrifikasi," ujar dia menambahkan.
Lebih lanjut, Sofi memuji cara Antonela dalam menangani sorotan sebagai pasangan Messi.
"Sebaliknya, lihat, saya pernah jalan dengan Antonela, saya sangat mengaguminya," tutur Sofi.
"Saya mengagumi cara dia menangani kegilaan di sekitarnya, karena keluarga yang mereka miliki, dan saya menyukainya," pungkas perempuan dengan tato di pergelangan tangan itu.
Messi dan Antonela menjalin hubungan sejak 2008.
Setelah sembilan tahun berpacaran, mereka meresmikan hubungan sebagai suami dan istri.
Pernikahan Messi dan Antonela berlangsung di Rosario.
Rumah tangga dua sejoli tersebut semakin lengkap dengan kehadiran tiga jagoan yang diberi nama Thiago, Mateo, dan Ciro.
Antonela setia menemani langkah karier Messi mulai dari di Spanyol, Prancis, dan sekarang Amerika Serikat.