Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AEF Dorong Implementasi Teknologi pada Olahraga Equestrian, PP PORDASI Siap Berlaga di Asian Games 2026 dan Olimpiade 2028

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 13 Januari 2025 | 23:39 WIB
Ketua Umum PP PORDASI, Aryo Djojohadikusumo bersama Presiden AEF Hamad Al-Attiyah. (PP Pordasi)

BOLASPORT.COM - Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP PORDASI) hadir dalam pertemuan tahunan Asian Equestrian Federation (AEF) yang digelar di Kuwait, Minggu (12/1/2025).

Pertemuan yang dihadiri oleh anggota AEF yang beranggotakan 33 negara ini bertujuan untuk membahas perkembangan olahraga equestrian melalui berbagai kerja sama serta kompetisi di regional Asia.

Ketua Umum PP PORDASI, Aryo Djojohadikusumo mengatakan bahwa rancangan kompetisi hingga program pembinaan tengah dibahas dan sepakati dalam pertemuan tersebut.

Ini sebagai langkah bersama dalam menghadapi Asian Games ke-20 di Aichi-Nagoya, Jepang, pada 2026.

Kesepakatan para anggota AEF dalam agenda tersebut secara umum untuk meningkatkan kualitas olahraga berkuda di Asia sehingga dapat bersaing di tingkat global.

Baca Juga: Dukungan Melimpah Hadir Untuk Munaslub Pordasi Pimpinan Aryo

Aryo menilai pembahasan AEF di Kuwait tersebut sejalan dengan visi PP PORDASI yang memiliki target untuk Indonesia.

Dia mendorong agar atlet berkuda Indonesia dapat berlaga di Olimpiade Los Angeles 2028 mendatang.

"Program pembinaan yang terstruktur dan berkesinambungan sangat diperlukan karena kami memiliki misi agar atlet Indonesia dari cabang olahraga berkuda bisa masuk dan berlaga di Olimpiade Los Angeles 2028 mendatang,” ujarnya melalui keterangan resmi, Senin (13/1/2025).

Dalam pembicaraan dengan Presiden AEF Hamad Al-Attiyah, dibahas rencana program pertukaran officials, seperti juri, steward, dan technical official antarnegara.