Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-20 2025 - Jumpa Timnas U-20 Indonesia, Pelatih Iran: Laga Krusial dan Berat

By Arif Setiawan - Kamis, 13 Februari 2025 | 09:00 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia saat melawan Yordania, Jumat (24/1/2025). (TWITTER/@TIMNASINDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Iran, Hossein Abdi menilai laga melawan timnas U-20 Indonesia akan menjadi laga yang berat.

Salah satu alasan dari penilaian tersebut adalah karena status laga yang merupakan laga perdana.

Seperti yang diketahui, duel timnas U-20 Indonesia vs Iran merupakan laga matchday pertama Grup C Piala Asia U-20 2025.

Duel ini bakal terlaksana di Shenzen Youth Football Training Base Centre Stadium, China, Kamis (13/2/2025).

Meski begitu, Hossein Abdi menegaskan kesiapan timnya.

Pelatih berusia 57 tahun itu bahkan mengaku sudah mempelajari cara bermain timnas U-20 Indonesia.

Dengan semua bekal yang ada, Hossein Abdi optimistis menatap laga melawan timnas U-20 Indonesia.

"Awal turnamen selalu krusial dan penuh tantangan, dan kami memiliki tugas berat di depan."

"Namun, melalui analisis menyeluruh terhadap tim lawan dan para pemainnya, kami telah memperoleh pemahaman yang kuat tentang Indonesia dan akan menghadapi pertandingan dengan keyakinan dan tekad." Hossein Abdi, dilansir BolaSport.com dari laman resmi AFC.

Baca Juga: Piala Asia U-20 2025 - Kata Indra Sjafri Jelang Duel Timnas U-20 Indonesia Vs Iran, Singgung soal Harga Diri Bangsa