Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona dan Real Madrid Kurang Konsisten, Liverpool Sudah Pasti Juara Liga Champions

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 28 Februari 2025 | 23:00 WIB
Karena Barcelona dan Real Madrid kurang konsisten, Liverpool sudah dipastikan menjuarai Liga Champions musim ini. (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Liverpool sudah dipastikan menjuarai Liga Champions musim ini karena Barcelona dan Real Madrid kurang konsisten.

Liga Champions 2024-2025 telah memasuki fase knock-out dan menyisakan sejumlah tim terkuat.

Sejauh ini, peluang juara masih berputar di antara klub-klub yang memiliki tradisi kuat di Eropa.

Hal serupa disampaikan oleh legenda Arsenal dan Timnas Prancis, Thierry Henry.

Henry menyebut satu klub yang berpeluang besar menjadi juara Liga Champions musim ini.

Klub yang dimaksud olehnya adalah Liverpool.

Menurutnya, Liverpool adalah klub paling konsisten di Liga Champions sejauh ini.

Baca Juga: Darwin Nunez Hampir Pasti Tinggalkan Liverpool tetapi Fokus Juara Liga Inggris Dulu

Henry sebenarnya juga memperhitungkan klub lain untuk bisa meraih trofi Si Kuping Besar, termasuk Barcelona dan Real Madrid.

Akan tetapi, ia menilai bahwa Barcelona dan Real Madrid tidak sekonsisten Liverpool.