Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thom Haye Bersyukur Agenda Klub Sudah Tuntas Pekan Ini Sebelum Berangkat Tugas Bersama Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:21 WIB
Momen gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, mengambil sepak pojok dalam laga Almere City vs NAC Breda. (X.COM/MASOJOL_12)

BOLASPORT.COM - Thom Haye bersyukur agendanya bersama klub selesai duluan sebelum bertugas bersama Timnas Indonesia pada bulan Maret 2025.

Timnas Indonesia bakal melakoni laga lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia lawan Australia dan Bahrain.

Laga tersebut bakal digelar pada 20 dan 25 Maret 2025.

Patrick Kluivert sudah mengumumkan 30 pemain yang masuk dalam skuad Timnas Indonesia.

Namun sebelum menjalani tugas negara, mereka harus menyelesaikan agenda bersama klub di akhir pekan ini.

Salah satu pemain yang sudah menyelesaikan agenda bersama klub akhir pekan ini adalah Thom Haye.

Dirinya bersyukur bisa menyelesaikan agenda bersama klub terlebih dahulu.

Waktu luang lebih banyak bisa jadi cara untuk mempersiapkan diri sebelum laga penting di Sydney di markas Australia.

Baca Juga: Tak Mau Datang Untuk Hal Lain, Thom Haye Hanya Ingin Bawa Timnas Indonesia Menang Atas Australia dan Bahrain