Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Swiss Open 2025 - Mulai Selasa Sore, Dejan/Fadia Kembali dan Langsung Ulangi Laga Final

By Ardhianto Wahyu - Senin, 17 Maret 2025 | 17:30 WIB
Siti Fadia Silva Ramadhanti melakukan tos dengan Dejan Ferdinansyah saat tampil bersama dalam partai ganda campuran dari Indonesia vs Malaysia pada fase grup Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 di Qingdao, China, 13 Februari 2025. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Tur turnamen bulu tangkis berlanjut pekan ini dengan Swiss Open 2025. Sebanyak tujuh wakil Indonesia akan bertanding.

Siaran langsung pertandingan Swiss Open 2025 akan tersedia sejak hari pertama yang memuat babak kualifikasi dan sebagian dari babak 32 besar dari putaran utama.

Swiss Open 2025 akan berlangsung pada 18-23 Maret 2025 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss.

Indonesia membawa asa untuk menjadi juara setelah berpuasa dalam tiga turnamen pertama di Eropa pada BWF World Tour 2025.

Harapan tetap ada meski tidak ada nama-nama top seperti Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, atau Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga: 8 Turnamen BWF World Tour dan Baru 1 Gelar, PBSI Tidak Kecewa dengan Hasil All England Open 2025 karena 1 Alasan

Di ganda putra misalnya, tiga pasangan yang baru saja unjuk gigi di All England Open pekan lalu akan melanjutkan perjuangan.

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan mencoba lagi setelah menjadi runner-up pada ajang bulu tangkis paling bergengsi kemarin.

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi juga tak mau kalah dengan kehadiran pelatih baru yaitu Hendra Setiawan.

Di All England, pasangan independen itu membuat gebrakan dengan mengalahkan pasangan nomor satu China, Liang Wei Keng/Wang Chang.