Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manajer olahraga Ducati Corse, Davide Tardozzi, mencoba untuk tetap tenang melihat kesenjangan yang didapat antara dua pembalapnya pada awal MotoGP 2025.
Marc Marquez dan Francesco Bagnaia menunjukkan performa yang berbeda dalam dua seri balapan awal musim ini.
Marquez tampil sempurna dengan selalu finis pertama pada dua balapan dan dua sprint.
Adapun Bagnaia lebih terseok-seok jika dibandingkan dengan penampilan impresif Marquez.
Tardozzi menyadari bahwa Ducati tak bisa menyesuaikan motor tahun ini dengan Bagnaia.
Mereka mengakui bahwa ada sesuatu yang tertinggal dan berpengaruh terhadap performa dari juara dunia MotoGP dua kali itu.
"Kami sedang memikirkan cara mengembalikan Pecco ke posisi yang semestinya," kata Tardozzi kepada Sky.it dilansir via PaddockGP.
"Dia (Bagnaia) benar-benar harus berjuang untuk kemenangan lagi."
"Terserah kita untuk membantunya, karena dia tidak lagi memiliki perasaan yang sama seperti di akhir musim lalu."
"Ada sesuatu yang luput dari perhatian kita," ucap Tardozzi menjelaskan.