Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Patrick Kluivert memantau laga Oxford United Vs Leeds United sekaligus duduk bersama pemain keturunan Indonesia, Pascal Struijk.
Pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert terpantau melihat langsung laga Divisi Championship antara Oxford United Vs Leeds United pada Jumat (18/4/2o025).
Kluivert ditemani oleh Denny Landzaat dan technical advisor timnas Indonesia, Jorfi Cruyff.
Tentu saja agenda Kluivert ke markas Oxford adalah untuk memantau dua pemain timnas Indonesia, yakni Ole Romeny dan Marselino Ferdinan.
Hanya Ole Romeny yang bermain dalam laga ini, yakni saat menggantikan striker Oxford, Mark Harris sejak menit ke-65.
Baca Juga: Bangganya Erick Thohir Lihat Timnas Indonesia Lewati Prestasi Vietnam dan Thailand
View this post on InstagramA post shared by Vidio Sports | ???????????????? ???????? ???????????????????????? (@vidiosports)
Oxford United kalah 0-1 dari tim tamu Leeds United pada laga ini.
Selain momen Kluivert bersama Marselino dan Ole, layar televisi juga menangkap layar pelatih timnas Indonesia bersama salah satu pemain keturunan Indonesia milik Leeds United, Pascal Struijk.
Momen ini ditangkap siaran Vidio Sports saat Kluivert duduk di depan Pascal Struijk.
Banyak netizen pun berspekulasi bila Patrick Kluivert dan para asistennya juga sudah semestinya menemui Struijk untuk kemungkinan bisa membela timnas Indonesia.