Usaha tim nasional Jerman untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia harus terhenti di fase grup usai kalah 0-2 dari timnas Korea Selatan pada Rabu (27/6/2018).
Timnas Jerman hanya mampu mengoleksi tiga poin dari satu kemenangan di tiga laga fase grup.
Anak asuh Joachim Loew pun finis sebagai juru kunci Grup F dan tak bisa melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2018.
Kegagalan Jerman ini membuat media-media negara tersebut mulai mencari beberapa titik yang menjadi masalah.
Mereka membedah penyebab Jerman mengalami prestasi paling buruk dalam 80 tahun terakhir.
(Baca Juga: Jelang Inggris Vs Belgia, Manchester United Ikut Beri Peringatan Keras)
Berikut lima alasan kegagalan Jerman di Piala Dunia 2018 seperti dilansir BolaSport.com dari Bundesliga.com:
1. Tak lagi merasa lapar
Sebanyak 13 dari 23 pemain yang dibawa Jerman ke Rusia tahun ini berasal dari klub-klub yang meraih juara di level klub.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Bundesliga.com |
Komentar