Ketua asosiasi sepak bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales, mengatakan bahwa dirinya tidak menyesal memecat Julen Lopetegui.
Sergio Ramos dkk sedang siap-siap menuju bandara terdekat untuk terbang kembali ke Spanyol.
Spanyol baru saja tersingkir dari pentas Piala Dunia setelah ditumbangkan tuan rumah Rusia.
Ekspresi para pemain Spanyol saat menghadapi babak adu penalti melawan Rusia dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia pada 1 Juli 2018.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )
Pasukan Fernando Hierro mampu mendominasi dan mengurung pertahanan Rusia di sepanjang laga.
Meskipun demikian, Rusia berhasil bertahan dengan baik dan mampu mengungguli Tim Matador lewat babak tendangan penalti dengan skor 4-3.
Spanyol sebelumnya mengalami konflik internal.
Pelatih Julen Lopetegui dipecat oleh PSSI-nya Spanyol tepat sebelum laga pembuka Piala Dunia 2018 dilakukan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | marca.com/en |
Komentar