Tim putri Jepang nyaris bermain sempurna pada Kejuaraan Beregu Asia 2018 yang berlangsung di Stadium Sultan Abdul Halim, Alor Setar, Kedah, Malaysia, 6-11 Februari.
Dari lima rangkaian pertandingan yang dilakoni, Akane Yamaguchi dkk hanya sekali mengalami kekalahan.
Satu-satunya kekalahan Jepang terjadi pada partai kedua babak penyisihan Grup W yang mempertemukan mereka dengan skuat India.
(Baca Juga: VIDEO - Bukan Sekadar Lalala Yeyeye, Sinkronisasi Gerakan Suporter Korea Patut Diacungi 4 Jempol)
Setelah menang 5-0 atas Hong Kong pada hari sebelumnya, kesempurnaan tim putri Jepang tercoreng ketika berjumpa dengan India.
Untuk kali pertama sekaligus satu-satunya, tim putri Jepang kehilangan satu poin setelah Yamaguchi dikalahkan Pusarla Venkata Sindhu dengan skor 21-19, 21-15 dalam tempo 36 menit.
Namun, pasca-kekalahan tersebut, tim putri Jepang tak sekalipun kecolongan poin kemenangan lagi.
Bahkan, babak perempat final, semifinal, dan final pun dilalui Yamaguchi dkk dengan kemenangan 3-0.
(Baca Juga: Soal Kontrak Baru, Marc Marquez Ternyata Juga Ingin Mendengar Tawaran dari Tim Lain)
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar