Memasuki pekan ke-16 musim kompetisi 2018, Badminton World Federation (BWF) tercatat menggelar dua kompetisi bulu tangkis tingkat internasional.
Salah satu turnamen yang digelar oleh induk olahraga bulu tangkis dunia itu adalah Celcom Axiata Malaysia International Challenge 2018.
Turnamen kategori international challenge tersebut bakal mulai bergulir pada Selasa (17/4/2018).
Dari data yang didapat BolaSport.com, tercatat ada 28 wakil Indonesia yang bakal tampil pada Malaysia International Challenge 2018.
Dan mayoritas anggota perwakilan Merah Putih tersebut diisi oleh pemain-pemain junior.
(Baca Juga : Wakil Merah Putih Sapu Bersih Gelar Juara di USM Indonesia International Series 2018)
Aurum Oktavia Winata adalah salah satu pemain muda yang akan tampil pada ajang yang digelar di Juara Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia tersebut.
Aurum yang baru saja menjuarai Indonesia International Challenge 2018 itu bakal akan memulai perjuangannya dari babak kualifikasi.
Pemain 18 tahun itu akan menghadapi tunggal putri wakil Thailand, Benyapa Aimsaard.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BWFBadminton.com ; Tournamentsoftware.com |
Komentar