Setelah tampil apik pada nomor beregu campuran Commonwealth Games 2018, tim putri India kini bersiap untuk menghadapi Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, Sumatra Selatan.
Ashwini Ponnappa yang merupakan pemain spesialis ganda mengakui India telah siap menyongsong turnamen bulu tangkis dalam waktu dekat.
Ponnappa juga mengatakan bahwa India tidak pernah menganggap remeh setiap turnamen internasional.
"Di turnamen internasional tidak ada laga yang mudah karena setiap tim berisi pemain berkualitas," ujar Ponnappa yang dikutip BolaSport.com dari Indian Express.
Meski sukses meraih medali emas Commonwealth Games 2018, India tidak mau jemawa.
Ashwini Ponnappa sadar tingkat persaingan pada Commonwealth dengan Asian Games berbeda, apalagi ada beberapa negara dengan tradisi kuat yang berpartisipasi, termasuk Indonesia.
"Asian Games lebih kompetitif ketimbang Commonwealth Games karena negara-negara top dunia yakni China, Jepang, Korea Selatan, Indonesia, dan Thailand ikut berkompetisi," kata Ponnappa.
Menilik hasil Piala Uber 2018, Jepang adalah tim putri terkuat di dunia saat ini.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | indianexpress.com |
Komentar